Lampung Utara LM — Sajikan menu makanan bergizi gratis atau MBG, satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) Kota Alam dapur nasury berjaya potong satu ekor kerbau. Rabu (7/1/2026).
Eriska Kepala SPPG Kota Alam mengatakan, pemotongan satu ekor kerbau ini merupakan bentuk rasa syukur atas adanya program makanan bergizi gratis dari presiden Prabowo Subianto.
“Ini merupakan bentuk rasa syukur kami dari Sppg kota alam atas adanya program unggulan dari bapak presiden Prabowo Subianto terkait makan bergizi gratis” Kata Eriska.
Selain itu, ini merupakan menu makanan pertama yang disajikan dan akan di bagikan kepada anak anak di awal tahun 2026 di sekolah, yang akan dibagikan sebanyak 2606 penerima Mbg di 8 sekolah.
“Kerbau yang sudah di potong akan kita masak jadi makanan yang sehat dan bergizi untuk anak anak yang menerima nya nanti” Ucapnya. (Ipul)
